KUNINGAN-Hari pramuka, jatuh pada tanggal 14 Agustus di mana setiap tahun diperingati sebagai bentuk penghormatan pada gerakan pramuka dan menjadi momen kesempatan untuk membangkitkan semangat kepramukaan di kalangan pelajar. Pada hari yang cerah ini, MI PUI Kuningan berkumpul di halaman madrasah untuk memperingati Hari Pramuka yang ke-64. Kamis, 14/08/2025
Upacara ini bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah gerakan Pramuka di Indonesia, tetapi juga sebagai momentum untuk menumbuhkan semangat kepramukaan di kalangan siswa-siswi MI PUI Kuningan. Acara dimulai dengan persiapan barisan oleh seluruh peserta upacara yang terdiri dari para siswa dan guru madrasah. Dipimpin oleh Pembina Upacara, barisan rapi dibentuk dengan penuh disiplin dan semangat. Seluruh peserta upacara mengikuti upacara dengan khidmat.
Setelah itu, dilanjutkan dengan pengibaran bendera Merah Putih yang dilakukan oleh petugas pengibar bendera yang terpilih. Bendera berkibar dengan megah, melambangkan kebanggaan dan semangat kebangsaan yang selalu menyala di dalam hati setiap anggota Pramuka.Acara dilanjutkan dengan pengucapan Pancasila, Pembukaan UUD 1945, dan Dasa Dharma Pramuka oleh siswa. Dasa Dharma Pramuka adalah sepuluh pedoman hidup yang menjadi dasar perilaku setiap anggota Pramuka dalam kehidupan sehari-hari.
Kemudian, Pembina Upacara menyampaikan amanatnya. Dalam amanatnya, Pembina Upacara menekankan pentingnya semangat kebersamaan, kemandirian, dan kepedulian sosial yang menjadi nilai-nilai utama dalam gerakan Pramuka. Beliau juga mengajak seluruh siswa-siswi untuk terus bersemangat dalam menjalankan kegiatan Pramuka, karena melalui Pramuka, generasi muda dapat belajar menjadi pribadi yang tangguh, kreatif, dan berkarakter. Upacara ditutup dengan doa bersama yang dibacakan oleh petugas. Dengan penuh rasa syukur dan harapan, seluruh peserta upacara memanjatkan doa untuk keselamatan dan keberkahan bagi diri sendiri, keluarga, dan seluruh bangsa Indonesia.
Setelah usai melaksanakan upacara, siswa-siswi MI PUI Kuningan berjalan kaki menju Taman Makam Pahlawan Haurduni Kabupaten Kuningan. Adapun kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Pramuka yang ke 64 diantara menggelar Ziarah,Senam Pramuka, Penyampaian Materi Pramuka, Games, Sayonara.
Otong Nuryamin,S.Pd.I Selaku Ka Mabigus MI PUI Kuningan menyampaikan bahwa Hari Pramuka bukan sekadar seremoni, melainkan momen meneguhkan kembali semangat kepramukaan yang berakar pada nilai cinta tanah air, disiplin, gotong royong, dan kepemimpinan. Tema Hari Pramuka 2025 adalah "Kolaborasi untuk Membangun Ketahanan Bangsa". Pesan ini menekankan pentingnya kerja sama lintas sektor demi memperkuat ketahanan sosial, ekonomi, dan lingkungan di tengah tantangan zaman. Pembina juga mengajak seluruh anggota Pramuka, dari siaga hingga pandega, untuk aktif, kreatif, dan berkontribusi nyata di masyarakat. Generasi Pramuka diharapkan menjadi agen perubahan, menjaga persatuan, toleransi, dan semangat kebangsaan.ujarnya
Kegiatan ini mendapat respons positif dari para orang tua siswa. Mereka mengapresiasi kegiatan ini sebagai wadah yang bermanfaat dalam meningkatkan pemahaman tentang pola asuh yang baik serta dukungan terhadap program sekolah. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara sekolah, orang tua, dan pihak terkait dapat semakin kuat dalam membentuk generasi muda yang berkarakter dan berprestasi. ( Panzy)